Uniknya Perayaan Lempar Tikus Mati di Spanyol
Uniknya Perayaan Lempar Tikus Mati di Spanyol - Mendapati seseorang melempar tikus mati ke arahmu pasti bukanlah hal yang menyenangkan. Namun hal itu malah dicari-cari di Spanyol saat menggelar festival "Battle of the Rats". Festival di kota El Puig, Spanyol, itu memang untuk saling lempar tikus mati.
Dalam festival tahunan ini warga berkumpul di alun-alun kota untuk memperebutkan pinada versi setempat bernama cucanas. Pinada adalah sejenis hiasan yang berisi makanan atau permen, namun yang ini ada jasad tikusnya.
Mereka akan berlomba-lomba saling serang menggunakan tikus mati yang telah dibekukan itu untuk bersenang-senang.
Acara ini digelar setiap hari minggu terakhir di bulan Januari dan berhasil menarik perhatian banyak turis. Asal mula kenapa harus melempar tikus mati sendiri berasal sejak ratusan tahun lalu. Saat itu banyak tikus yang mengganggu jalannya perayaan festival sehingga akhirnya dibunuh.
Pada masa silam warga El Puig memiliki festival dengan cucanas yang berisi buah-buahan, kacang dan hasil alam lainnya sehingga menarik perhatian tikus. Lalu saat cucanas digantung tiba-tiba diserbu tikus yang akhirnya membuat warga marah. Saat itu tikus dibunuh kemudian dilempar namun ternyata meleset jatuh ke kerumunan warga.
Serbuan tikus tersebut makin banyak dari tahun ke tahun sehingga akhirnya alun-alun penuh jasad tikus yang dibunuh. Alhasil ketika mereka berhasil melumpuhkan tikus, warga pun meluapkan kegembiraan dengan melemparkannya satu sama lain.
Sejak itu warga di kota dekat Valencia ini memperingatinya dengan ikut-ikutan melempar tikus mati.
Sayangnya, Battle of the Rat ini dihentikan pemerintah pada tahun lalu karena menuai kecaman dari organisasi penyayang hewan. Namun warga El Puig mengaku tak akan menyerah menghidupkannya lagi karena sudah menjadi tradisi selama ratusan tahun.
Sumber
0 Response to "Uniknya Perayaan Lempar Tikus Mati di Spanyol"
Posting Komentar