Registrasi Prabayar Bisa Hambat Penetrasi ke Daerah

Rencana pemerintah untuk kembali menggeber registrasi prabayar mendapat respons dari operator. Pemerintah diharapkan tidak terlalu ketat menerapkan aturan karena bisa menghambat penetrasi layanan ke daerah.

President Director & CEO Indosat Alexander Rusli saat ditemui di gedung Indosat mengaku setuju dengan program registrasi karena bisa menekan angka churn yang mencapai 15% setiap bulan di industri.

"Namun ada hal-hal dari aturan registasi prabayar ini yang harus diperhatikan. Jika terlalu ketat, penetrasi malah bisa terhambat," jelasnya di Jakarta.

Ia juga mengatakan, ada satu hal yang menjadi kekhawatiran dari kalangan operator dengan diharuskannya registrasi oleh outlet atau retailer terdaftar. Apalagi menurutnya ada lebih dari 200 ribu retailer yang tersebar di Indonesia.
http://images.detik.com/content/2014/04/15/328/166038729.jpg
"Ini jelas menjadi kendala, soalnya retailer dan outlet itu kepanjangan dari distributor. Kalau operator hanya ada galeri, kami punya sedikit tidak sampai hingga ke daerah terpencil," ungkapnya.

Menurutnya, jika dipaksakan pelanggan melakukan aktivasi ke gerai terdaftar akan ada aksi titip registrasi yang ujungnya data kembali dimasukkan secara asal-asalan.

"Kalau benar-benar mau diperketat, bisa saja orang jadi malas beli kartu perdana, ujung-ujungnya penetrasi terhambat. Kita mau isu gerai terdaftar ini harus jelas dulu," katanya.

Seperti diketahui, pemerintah berencana untuk memperketat registrasi prabayar karena sering ditemukan banyak aktivasi asal-asalan dengan memasukkan data palsu.

Tak hanya itu, banyak juga ditemukan kartu perdana di bawah harga jual dan telah diaktifkan oleh pedagang sehingga memunculkan jumlah pelanggan semu di industri.

Menurut President Director & CEO XL Axiata Hasnul Suhaimi, selama ini ada sekitar 50 juta SIM card yang hangus atau setara dengan angka Rp 3 triliun terbuang percuma setiap tahunnya karena kerasnya kompetisi di pasar seluler nasional. (rou/rns) 
http://inet.detik.com/read/2014/04/15/185159/2556225/328/registrasi-prabayar-bisa-hambat-penetrasi-ke-daerah?i992202105 

0 Response to "Registrasi Prabayar Bisa Hambat Penetrasi ke Daerah"

Posting Komentar