Fakta Unik Tentang Bayi

Fakta Unik Tentang Bayi dari daniel maulana
Fakta Unik Tentang Bayi - Anda pasti pernah mengalami masa menjadi bayi, tetapi sayangnya Anda tidak bisa merasakan dan mengingat masa-masa itu. Begitu banyak keunikan yang dimiliki oleh seorang bayi khususnya yang baru keluar dari rahim sang ibu dan merasakan udara bumi secara langsung. Keunikan sang bayi yang baru lahir pun jarang diketahui oleh orang tuanya seperti perubahan wajah, mata dan kulit yang terjadi dengan signifikan pada si bayi. Bagi Anda yang tertarik ingin mengetahui fakta Anda di masa bayi, berikut akan kami sajikan untuk Anda.

1. Perubahan mata dan kulit yang signifikan
Apapun warna kulit orangtuanya, bayi yang baru lahir akan selalu memiliki warna kulit merah muda dimana hal ini disebabkan oleh tipisnya kulit baru yang baru lahir sehingga pembuluh darah sang bayi mempengaruhi tampilan kulit luar bayi itu sendiri. Demikian pula dengan mata. Bayi yang baru lahir selalu dilahirkan dengan warna mata biru namun hal tersebut akan berubah setelah beberapa menit usai kelahirannya.

2. Waktu mengenal Ibu
Benar sekali bila ikatan antara anak dan ibu lebih besar dibandingkan dengan anak dan ayah. Hal ini dibuktikan dengan fakta yang menyebutkan bahwa bayi yang baru lahir akan mengenali suara ibunya pada saat dilahirkan melalui suara yang dikeluarkan ibunya. Kemudian barulah 14 hari kemudian, sang bayi mulai belajar mengenali suara sang ayah.

3. Perubahan Wajah sang bayi
Mungkin Anda melihat bahwa hampir semua bayi yang baru lahir memiliki wajah yang sama. Ya, itu benar namun wajah bayi-bayi yang baru lahir akan berubah sangat cepat dalam beberapa hari pasca kelahirannya. Dan dalam usia 3 bulan barulah terbentuk sidik jari yang khas dari sang bayi.

4. Kelebihan yang dimiliki si bayi

Kemampuan makan pada bayi memiliki kelebihan dibanding kemampuan makan orang dewasa. Dalam usia antara 6 hingga 7 bulan, para bayi memiliki kemampuan bernafas dan menelan pada waktu yang bersamaan. Selain itu, bayi juga memiliki penciuman yang sangat kuat yang membuat bayi bisa dengan mudah mengenali ibunya dari penciumannya. Kelebihan bayi juga bisa dilihat dari cara dia bernafas dimana dalam 1 menit, bayi akan bernafas 30-50 kali dan orang dewasa benafas sekitar 15-20 kali dalam 1 menit.

5. Keterbatasan Anatomi bayi

Tanpa wewangian pun bau badan bayi tidak akan menusuk hidung, hal itu dikarenakan pada bayi yang baru lahir kelenjar keringatnya belum berkembag secara sempurna sehingga bayi belum bisa mengeluarkan keringat. Begitu pula dengan air mata, kebanyakan bayi tidak akan mengeluarkan air mata saat menangis di usia 3 hingga 6 minggu. Tidak hanya itu, bayi yang baru lahir pun memiliki keterbatasan dalam penglihatannya. Penglihatan bayi yang baru lahir hanya mampu melihat benda yang berjarak 25 cm dari hidungnya. Dan yang terakhir adalah fakta bahwa bayi yang baru lahir hanya memiliki berat kepala seperempat dari total berat tubuhnya serta tidak memiliki tempurung lutut hingga 6 bulan dimana pada saat 6-12 bulan sang bayi akan mengembangkannya sendiri.

sumber

0 Response to "Fakta Unik Tentang Bayi"

Posting Komentar